Monday, June 17, 2013

Satuan Waktu

4:44 AM By Unknown No comments

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم
Satuan Waktu. Satuan waktu sering kita temukan dalam kehidupan sehari-hari. Detik, menit, jam, hari, minggu, dan seterusnya merupakan contoh satuan waktu yang sering kita dengar. Hubungan antar satuan waktu tersebut berbeda-beda, secara sederhana dapat digambarkan sebagai berikut :
  • 1 Milenium = 10 abad = 100 dekade = 1.000 tahun
  • 1 abad = 10 dekade/dasawarsa = 10 tahun
  • 1 tahun = 12 bulan = 52 minggu = 365/366 hari 
  • 1 bulan = 4 minggu = 30 hari 
  • 1 hari = 24 jam = 1.440 menit
  • 1 jam = 60 menit = 3.600 detik


Untuk lebih jelasnya berikut ini beberapa pengertian satuan waktu seperti abad, dekade, windu, tahun, dan bulan
1. Abad
Abad adalah sebutan untuk jangka waktu seratus tahun. Satu abad bersamaan dengan sepuluh dekade. Abad ini, abad ke-21, bermula pada tahun 2001 hingga tahun 2100.
2. Dekade atau Dasawarsa
Dasawarsa atau dekade adalah unit waktu yang terdiri dari 10 tahun. Umumnya, satu dasawarsa dimulai pada tahun yang berakhir dengan angka 0, dan berakhir pada tahun yang berakhir dengan angka 9. Contoh: dasawarsa 80-an, dimulai dari tahun 1980 sampai 1989.
3. Windu
Windu adalah istilah untuk selang waktu selama 8 tahun. Menurut Penanggalan Jawa, yang dirombak dan disempurnakan oleh Sultan Agung, raja Kesultanan Mataram, satu windu terdiri dari delapan tahun dengan nama-tahun: Alip, Ehe, Jimawal, Je, Dal, Be, Wawu, dan Jimakir.  
4. Tahun
a. Tahun Syamsiah atau Tahun Matahari
Kalender syamsiah atau kalender surya adalah sistem penanggalan yang didasarkan atas revolusi bumi mengelilingi matahari.  Satu tahun biasa dibagi menjadi bulan dan hari. Planet bumi mengitari Matahari dalam waktu satu tahun. Satu tahun terdiri dari 365,25 hari. Setiap 4 tahun sekali jumlah hari dalam satu tahunya 366 hari (tahun kabisat)
b. Tahun Kamariah atau Tahun Bulan
Kalender qamariyah, kalender candra atau kalender bulan adalah sistem penanggalan yang didasarkan atas perhitungan fase bulan. Setiap hari dalam penanggalan ini menandakan satu lokasi bulan dalam berevolusi terhadap bumi.
Satu dari sedikit kalender yang murni mendasarkan perhitungannya pada fase bulan adalah kalender Hijriyah dan kalender Jawa Islam. Bila jumlah hari dalam kalender solar atau lunisolar berkisar antara 354 hari sampai 384 hari pertahunnya, maka dalam kalender lunar, jumlah hari pertahunnya tetap 354 hari.
5. Bulan
Bulan merupakan satuan waktu, digunakan dalam kalender, yang diperkirakan sama lamanya dengan periode alam yang berhubungan dengan pergerakan bulan. Konsep tradisional ini berawal dengan putaran fase bulan; bulan tersebut adalah bulan sinodik dan lamanya 29,53 hari.  
6. Hari
Hari adalah sebuah unit waktu yang diperlukan bumi untuk berotasi pada porosnya sendiri. Satu hari terdiri dari siang dan malam. Meskipun hari tidak termasuk unit Standar Internasional (SI) tetapi tetap diterima untuk kegunaan yang berhubungan dengan SI.  
Soal latihan hubungan antar satuan waktu :
  • 3 menit = . . . . detik 
  • 2 windu = . . . . bulan 
  • 5 jam + 20 menit = . . . . menit 
  • 2 dasawarsa + 3 windu = . . . . tahun 
Pembahasan :
  • Jawab: 1 menit = 60 detik 3 menit = 3 × 60 detik = 180 detik Jadi, 3 menit = 180 detik.
  • Jawab: 1 windu = 8 tahun 2 windu = 2 × 8 tahun = 16 tahun 1 tahun = 12 bulan 16 tahun = 16 × 12 bulan = 192 bulan Jadi, 2 windu = 192 bulan
  • Jawab: 5 jam = 5 × 60 menit = 300 menit 5 jam + 20 menit = 300 menit + 20 menit = 320 menit Jadi, 5 jam + 20 menit = 320 menit.
  • Jawab: 2 dasawarsa = 2 × 10 tahun = 20 tahun 3 windu = 3 × 8 tahun = 24 tahun + 2 dasawarsa + 3 windu = 48 tahun Jadi, 2 dasawarsa + 3 windu = 48 tahun
Soal cerita
  • Andi belajar matematika selama 3/4 jam, dan belajar IPS selama 35 menit. Andi belajar selama....menit.
  • Di tahun 2007, usia Marbun 1 4 usia ayahnya. Jika ayah Marbun lahir tahun 1971, tahun berapakah Marbun lahir? 
Pembahasan :
  • Andi belajar matematika selama 3/4 x 60 menit = 45 menit, IPS 35 menit. Andi belajar selama 45 menit + 35 menit = 80 menit.
  • Penyelesaian: Ayah Marbun lahir tahun 1971, maka pada tahun 2007 usia beliau adalah 2007 – 1971 = 36 tahun. Usia Marbun = 1 4 × usia ayah = 1 4 × 36 tahun = 9 tahun Tahun kelahiran Marbun = 2007 – 9 = 1998 Jadi, Marbun lahir tahun 1998
الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ

Ditulis oleh: Tugino Thok Math for Fun Updated at : 4:44 AM

0 comments:

Post a Comment